Skip to main content
Berita KegiatanPencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat

Taman Panatayuda Sebagai Sarana Informasi dan Edukasi P4GN di Kota Bandung

Dibaca: 87 Oleh 20 Des 2022Tidak ada komentar
Taman Panatayuda Sebagai Sarana Informasi dan Edukasi P4GN di Kota Bandung
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

http://bandungkota.bnn.go.id, Bandung – Terletak di wilayah Kelurahan Lebak Gede, Taman Panatayuda diresmikan secara langsung oleh Wali Kota Bandung pada Juni 2022 lalu sebagai taman P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika). Pada area taman ini terdapat perpustakaan yang difasilitasi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) dan dikelola oleh warga setempat secara berkala. Sebagai Taman P4GN, BNN turut berkontribusi dalam optimalisasi sarana ini. Beberapa fasilitas di taman Panatayuda dibranding dengan tulisan yang mengkampanyekan aksi P4GN. BNN juga menyediakan buku dan referensi yang mengedukasi ketahanan diri anti narkoba pada perpustakaan di taman ini. Selain itu, setiap Senin dan Selasa BNN menyediakan layanan SKHPN Keliling untuk meningkatkan layanan masyarakat terkait aksi P4GN.

Taman Panatayuda sebagai fasilitas ruang terbuka yang dimanfaatkan untuk melancarkan aksi P4GN adalah sarana untuk meningkatkan ketahanan diri anti narkoba. ”Pemanfaatan ruang terbuka publik itu penting sebagai upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba yang diharapkan dapt membentuk  ketahanan diri anti narkoba.” Ujar Mada Roostanto sebagai Kepala BNN Kota Bandung. Hal ini karena ruang terbuka publik memungkinkan masyarakat untuk bebas menyalurkan ekspresinya sebagai bentuk pengembangan potensi demi menguatkan ketahanan diri anti narkoba. Selain itu, ruang terbuka hijau juga secara psikologis dapat menurunkan tingkat stres manusia, sehingga dapat dimanfaatkan untuk melaksanakan berbagai kegiatan positif.

Sebagai sarana publik yang membawa branding P4GN, masyarakat memiliki hak yang seluas-luasnya untuk turut berkontribusi mengoptimalkan taman P4GN ini. Mulai dari aktivitas olahraga, berkumpul bersama teman, sosialisasi bahaya narkoba, mengunjungi perpustakaan, atau bahkan sekadar duduk dan melepas penat, semua itu adalah upaya untuk meningkatkan ketahanan diri anti narkoba. Semoga masyarakat Kota Bandung bisa semakin menguatkan ketahanan dirinya terhadap narkoba demi mewujudkan Kota Bandung Bersinar (Bersih Narkoba).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel